bacaan bahasa inggris bagi pemula

Bacaan Bahasa Inggris Bagi Pemula

Bacaan bahasa inggris bagi pemula tidak hanya bagus untuk mengisi waktu luang, tapi juga dapat meningkatkan kosakata baru, mengasah kemampuan membaca, memahami grammar, dan membuat kamu jadi lebih peka terhadap berbagai permasalahan di dunia.

Daftar Bacaan Bahasa Inggris Untuk Pemula

Bagi kamu yang ada pada level dasar, berikut adalah referensi bacaan bahasa inggris pemula untuk bacaan genre fiksi, nyata, dan puisi:

Baca Juga:
Penggunaan To Be dalam Bahasa Inggris

The Secret Garden

Bacaan novel ini merupakan karya Frances Hodgson. Cerita yang diusung didalamnya sangat menarik, sehingga menjadikannya sebagai buku sastra klasik bagi anak-anak. Dalam cerita tersebut, mengisahkan gadis usia 10 tahun, Mary.

Mary tinggal di India bersama keluarga asuhnya. Ia sering menghabiskan waktu bersama Martha, pengasuh lokal. Cerita petualangan ke sebuah taman rahasia dalam novel tersebut memberi banyak pelajaran kehidupan.

My Place

Ditulis oleh Sally Morgan, novel Bahasa inggris ini tidak menceritakan London atau New York. Tapi justru menceritakan Suku Aborigin di Australia.

Sang penulis menceritakan bagaimana krisis identitas terjadi pada Sally yang berdarah campuran Aborigin. Ia harus berjuang mengenyam pendidikan sebagai half-blood di Australia.

Milk and Honey

Tidak hanya novel Bahasa Inggris pada format cerita panjang, kamu juga bisa belajar Bahasa baru dari bacaan berbentuk buku ini. Penulis Milk and Honey adalah Rupi Kaur yang menawarkan bacaan segar dalam bentuk kumpulan puisi estetik yang beredar di Tumblr, dan akhirnya dipublikasikan dan dapat kamu temukan pada berbagai toko buku sejak tahun 2014.

Dari kumpulan puisi tersebut, emosi dan perasaan kamu akan terbawa. Sebanyak 202 halaman buku kumpulan puisi tersebut wajib kamu miliki jika ingin belajar Bahasa Inggris.

Baca Juga:
Bacaan Singkat Bahasa Inggris untuk Pemula

Langkah-langkah Sebelum Belajar Bacaan Bahasa Inggris

Apapun tingkat kesulitan bacaan yang kamu pilih dari level paling mudah sampai level paling sulit, ada beberapa langkah yang harus kamu lakukan sebelum mulai belajar membaca. Pilih saja waktu yang segar, entah saat malam atau pagi hari. Cobalah mencari tahu kondisi otak paling prima dan gunakan waktu terbaik tersebut untuk membaca.

Tentukan juga tujuan mengapa kamu ingin membaca bacaan tersebut. Hal ini penting karena cara membaca bacaan Bahasa Inggris pasti bergantung pada tujuan. Baca teks untuk memperoleh pemahaman umum sangat berbeda dengan baca teks untuk pemahaman penuh atau untuk belajar kosakata baru saja.

Ketika sedang membaca, pastikan kondisi ruang terang dan kamu memperoleh banyak cahaya untuk tetap nyaman menikmati bacaan Bahasa Inggris. Penerangan yang kurang justru membuat mata gampang tegang, tidak nyaman, dan mengganggu. Padahal, saat membaca Bahasa Inggris, kamu dituntut untuk berkonsentrasi penuh, bukan justru membuat sakit punggung atau sakit mata.

Selanjutnya, pilih tempat membaca yang tenang dan sepi supaya kamu bisa berkonsentrasi. Matikan saja televisi dan lanjutkan mode hening pada ponsel. Masuk pada ruang sepi sendirian dan nikmati bacaan Bahasa Inggris tersebut.

Itulah beberapa tips bacaan bahasa inggris bagi pemula dan jadi tahu apa saja langkah-langkah ketika ingin belajar bacaan Bahasa inggris. Kalau kamu masih kesulitan memusatkan perhatian dan bingung memulai belajar darimana, gabung belajar Bahasa Inggris dengan ikut les privat bersama ICAN English. Kamu bisa belajar bersama, langsung dengan panduan tutor profesional untuk meningkatkan kemampuan Bahasa Inggris sesuai kebutuhan.

Program Cicilan Bank Permata
Program Cicilan Bank BCA
Cicilan-0%-Permata
Cicilan-0%-BCA

Form Konsultasi

Lengkapi Formulir berikut untuk memulai Konsultasi Gratis dengan tim ICAN English.

Form Konsultasi - Artikel