tips belajar adjective bahasa inggris

Tips Belajar Adjective Bahasa Inggris

Belajar adjective bahasa inggris adalah salah satu kata sifat yang harus kamu pahami secara mendalam. Mungkin kamu sudah mahir dan bahkan sudah mampu menggunakan berbagai kata sifat yang sering digunakan dalam percakapan sehari-hari.

Akan tetapi, bukan hanya vocabulary saja yang harus kamu pelajari. Ada aturan lainnya yang wajib kamu tahu yaitu adjective untuk semua hal dan jenis penempatannya pada suatu kalimat. Karena banyak materi dalam bahasa Inggris yang perlu dipelajari, banyak orang memilih untuk bergabung dalam kursus bahasa Inggris di lembaga ternama.

6 Jenis Adjective

Adjective yaitu kata sifat, fungsinya menggambarkan tempat, benda, dan orang. Biasanya penggunaan adjective yaitu pada bagian depan atau mendahului noun. Adjective juga sifatnya berdiri sendiri ketika menjadi objek pada kalimat nominal.

Agar lebih paham dengan materi adjective, berikut adalah penjelasan lengkapnya:

1. Limiting Adjective

Disebut sebagai determiner, adjective yang berperan membatasi makna noun. Apabila noun bersifat umum atau general, maka dengan adanya determiner akan membuat makna jadi lebih spesifik atau khusus.

Beberapa limiting adjective yaitu: Article, Demonstrative, Possessive, Definite Quantifier, Indefinite Quantifier, Ordinal Numeral, dan Cardinal Numeral. Pelajari limiting adjective supaya kamu bisa merangkai kata Bahasa Inggris dengan mudah.

Baca juga:
Belajar Kata Sifat Adjektiva Dalam Bahasa Inggris

2. Descriptive Adjective

Apa itu descriptive adjective adalah adjecctive yang digunakan untuk menerangkan kondisi sebuah benda. Beberapa contoh descriptive adjective yaitu character atau watak, quality atau kualitas, size atau ukuran, age atau usia, temperature atau suhu, shape atau bentuk, color atau warna, nationality atau kewarganegaraan, dan material atau bahan.

3. Compound Adjective

Compound adjective merupakan descriptive adjective hanya saja, jenis ini disusun dari dua kata dan disambung dengan hypen.  Berikut adalah contoh penggunaannya:

  • Six-year (number-noun)
  • Last-minute (adjective-noun)

Dengan mempelajari jenis ini, kamu tidak akan kesulitan apabila menempatkan sebuah kata.

4. Gradable Adjective

Gradable adjective yaitu adjective yang bisa kamu gunakan ketika menerangkan kategori ukuran sebuah noun. Contoh gradable adjective yaitu: wide, high, big, long, dan juga old.

Jenis tersebut selalu muncul sesudah noun yang menyatakan ukuran. Rumus penggunaannya adalah noun of measurement + gradable adjective.

  • Joanna is 18 years old.
  • This office is good enough for us.

5. Adjective After-Verb Adjective Order

Belajar adjective bahasa inggris berikutnya yaitu adjective-after verb. Pada dasarnya, jenis ini sedikit mirip dengan descriptive adjective. Bedanya yaitu jenis tersebut tidak boleh diletakkan sebelum noun.

Ada begitu banyak kata sifat yang bisa kamu cari dalam kamus, sebagaimana berikut:

  • Asleep = Tertidur
  • Awake = Terjaga
  • Unaware = Tidak sadar

6. Adjective Order

Umumnya, hanya dua atau tiga kata sifat digunakan sebelum adanya kata benda. Walaupun tidak banyak kalimat memakai adjective lebih dari tiga pasti dianggap tidak biasa.

Urutan penggunaan adjective yaitu: General opinion-specific opinion-size-shape-age-color-nationality-material

General opinion yaitu kata sifat untuk menggambarkan hampir ditujukan pada setiap noun. Sementara specific opinion yaitu adjective bagi kata benda tertentu saja, seperti contoh delicious hanya untuk adjective pada makanan.

Baca Juga:
Kegunaan Adjective Kata Sifat Bahasa Inggris dan Contohnya
Penjelasan Tentang Adjective Bahasa Inggris

Contoh Penggunaan Adjective Dalam Kalimat

Rasanya tidak lengkap jika belajar adjective dalam Bahasa Inggris tapi tidak melihat bagaimana contoh penggunaannya. Berikut adalah contoh menggunakan adjective dalam sebuah kalimat:

  • Joanna is not a musician.
  • My brother, Sam is a lawyer.
  • Sam is the smartest student in his class.
  • This apartment is so expensive.
  • My aunt has much problem lately.

Itulah penjelasan dan pembahasan lengkap tentang pengertian, berbagai jenis adjective, dan contoh penggunaannya dalam alimat. Belajar bahasa inggris pasti butuh proses panjang. Kamu harus belajar secara rutin dan menerapkannya dalam percakapan sehari-hari.

Program Cicilan Bank Permata
Program Cicilan Bank BCA
Cicilan-0%-Permata
Cicilan-0%-BCA

Form Konsultasi

Lengkapi Formulir berikut untuk memulai Konsultasi Gratis dengan tim ICAN English.

Form Konsultasi - Artikel