Belajar writing bahasa Inggris membutuhkan latihan secara rutin dan kerja keras. Tidak ada orang yang terlahir sebagai seorang penulis handal. Jadi, kalau kamu ingin menjadi penulis dan mengembangkan keterampilan dalam bahasa Inggris, maka satu-satunya cara adalah banyak berlatih.
Setiap orang mempunyai alasan pribadi tentang mengapa harus meningkatkan keterampilan writing bahasa Inggris. Mungkin kamu adalah orang yang sudah fasih dalam berbahasa Inggris, dan kamu ingin meningkatkan keterampilan menulis untuk alasan pekerjaan. Atau bisa juga kamu ingin menulis essay untuk memenuhi kebutuhan tugas kuliah.
Topik Pembahasan
5 Cara Belajar Writing Bahasa Inggris Untuk Pemula
Berikut adalah beberapa cara sederhana belajar writing bahasa Inggris yang bisa kamu coba:
1. Kumpulkan Hasil Tulisan
Kamu bisa membeli sebuah buku catatan, atau menggunakan jurnal elektronik. Dengan mengumpulkan hasil tulisan berbahasa Inggris di satu tempat, kamu akan melihat bagaimana perkembangan keterampilan dalam menulis, sehingga kamu bisa memastikan semuanya tersusun dengan rapi.
Baca Juga : Mudah! Begini Cara Menjawab Soal Bahasa Inggris Essay
2. Latihan Menulis Bahasa Inggris Setiap Hari
Sangat penting untuk latihan menulis setiap hari. Dengan melakukan hal ini, kamu akan membentuk kebiasaan baru. Menulis bahasa Inggris setiap hari pada akhirnya menjadi sebuah rutinitas.
Sehingga kamu bisa dalam membuat struktur kalimat, mengembangkan pilihan kata, menggunakan tanda baca yang benar, dan masih banyak lainnya. Kamu juga tidak akan melihat adanya kemajuan jika tidak membuat yang ingin dicapai sebagai penulis bahasa Inggris. Kamu tidak akan pernah bisa penulis artikel yang hebat kalau tidak mencobanya. Jadi, practice makes perfect!
3. Pilih Subjek yang Akan Ditulis
Jangan duduk terlalu lama untuk memikirkan akan menulis apa. Kamu bisa menulis apa saja yang kamu inginkan. Misalnya, kamu bisa menulis kegiatan sehari-hari, menulis apa yang kamu dengar, dan apa yang kamu lihat.
Kamu juga bisa menulis tentang berita atau membuat cerita sendiri dalam bahasa Inggris. Kalau kamu belum menemukan subjek yang tepat, kamu bisa mencari ide dari internet.
Baca juga : Kata Dasar Bahasa Inggris – Root Word Dan Base Word
4. Menulis Lebih Dari Satu Kerangka
Kerangka sangat dibutuhkan sebelum menulis apapun dalam bahasa Inggris. Terkadang, kamu bisa menulis lebih baik setelah mengambil jeda waktu dan membuat beberapa revisi.
Ketika kamu membaca ulang atau menulis ulang tulisan hasil karya pribadi, pastikan itu yang disampaikan sudah sangat jelas. Kamu juga dapat menggunakan alat untuk memeriksa hasil tulisan seperti Grammarly atau dictionary.com.
Gunakan alat apapun yang bisa membantu untuk memeriksa tata bahasa dan kosakata di setiap konsep tulisan yang akan kamu kerjakan.
5. Berpikir Out of the Box
Jangan menulis sesuatu yang sama setiap harinya, karena hal ini membuat tulisan terasa membosankan. Tulislah suatu cerita yang sama tetapi dari sudut pandang yang berbeda. Atau kamu juga dapat menggunakan jenis tenses yang berbeda. Cara ini juga akan membantu agar kamu dapat meningkatkan kreativitas saat menulis.
Baca Juga : Tips Belajar English Writing for Beginners
Belajar Menulis Kreatif di ICAN English
Memiliki seorang partner saat belajar writing bahasa Inggris adalah hal yang sangat menguntungkan. Partner belajar yang lebih berpengalaman juga akan membantu memperbaiki kalimat yang kurang tepat dari hasil tulisan yang sudah kamu buat.
ICAN English memiliki tutor yang siap menjadi partner untuk membimbing agar kamu dapat mengembangkan keterampilan menulis berbahasa Inggris. Bahkan tutor juga akan memberikan evaluasi untuk mengetahui di mana letak kelemahan yang harus diperbaiki dan kelebihan yang harus kamu tingkatkan.
Kami memastikan untuk memberikan lingkungan belajar yang nyaman dengan berbagai kegiatan yang dapat keterampilan menulis. Setiap kelas yang kami rancang hadir dengan kebutuhan yang dipersonalisasi, baik untuk keterampilan menulis akademis maupun keterampilan menulis kreatif.