Berapa Lama Hasil Tes IELTS Keluar?

Berapa Lama Hasil Tes IELTS Keluar?

Salah satu output paling krusial saat melakukan tes IELTS adalah terkait hasilnya. Tentunya, banyak orang yang mengharapkan hasil IELTS maksimal. Karena hasilnya ini akan dicantumkan dalam sertifikat. Itulah mengapa, banyak orang yang penasaran berapa lama hasil tes IELTS keluar setelah selesai melakukan tes. Karena hasilnya memang dibutuhkan.

Sertifikat IELTS biasanya akan dipakai untuk mendaftar ke instansi, baik berupa perusahaan atau perguruan tinggi. Setiap instansi memiliki skor minimal tertentu untuk IELTS. Tentunya, para pelamar harus mencapai skor minimal. Jika tidak, maka belum bisa lulus kualifikasi. Hal tersebut menyebabkan banyak orang yang ingin segera mendapatkan skor atau hasil IELTS.

Durasi Hasil Tes IELTS Keluar

Hasil IELTS biasanya diumumkan langsung oleh lembaga tempat kamu melakukan tes. Oleh sebab itu, durasi waktunya berbeda-beda. Selain itu, jenis tes IELTS yang diambil pun menentukan berapa lama hasilnya akan keluar. Namun, secara umum hasil tesnya akan keluar dalam durasi waktu 3 sampai dengan 5 hari untuk tes IELTS yang dilakukan secara online.

Sedangkan untuk tes offline atau paper based test, hasil akan keluar dalam waktu 13 hari setelah kamu menyelesaikan tes IELTS. Perlu diketahui, waktu tersebut tidak termasuk hari minggu atau libur nasional. Sehingga, jika hasil tes sudah siap diumumkan, tetapi pada hari libur. Maka, pihak lembaga akan menghubungi kamu ketika sudah memasuki hari kerja atau weekdays.

Hasil Dikirimkan dalam Bentuk TRF

Hampir semua lembaga penyedia IELTS akan mengirimkan hasil dalam bentuk TRF. TRF merupakan kependekan dari Test Report Form. TRF ini biasanya akan berisi penilaian atau skor detail tentang hasil tes IELTS kamu. Biasanya, setiap peserta tes hanya akan mendapatkan satu salinan TRF saja. Jika kamu sudah mendapatkannya, pastikan untuk tidak hilang.

Karena biasanya ada beberapa lembaga yang memberikan persyaratan tertentu jika kamu ingin memiliki atau mengajukan lebih dari satu TRF. TRF ini nantinya menjadi berkas yang akan dikirimkan ke pihak universitas atau perusahaan. TRF menjadi bukti bahwa kamu memang sudah pernah melakukan tes IELTS disertai hasilnya. Sehingga, pastikan untuk menjaga TRF.

Baca Juga:
Cara Memaksimalkan Score TOEFL Untuk Beasiswa Luar Negeri

Kategori Penilaian IELTS

Selain megetahui berapa lama hasil tes IELTS keluar, kamu harus mengetahui pula kategori skornya. Biasanya, lembaga atau instansi akan memberikan minimal skor tertentu. Kamu harus mampu mencapai atau melampaui minimal skor tersebut. Agar dapat masuk kualifikasi, sehingga persyaratan wajib pun akan terpenuhi. Untuk skala skornya adalah 0 sampai dengan 9.

Setiap skill biasanya akan diberikan skor. Nilai dari setiap skill biasanya berupa overall band score seperti 5.0, 6.0, dan 7.0. Selain itu, adapun half band score yaitu 5.5,7.5, dan sebagainya. Secara umum, minimal skor IELTS yang biasanya ditetapkan oleh instansi adalah sebesar 5.0 untuk keseluruhan skill. Sehingga, pastikan kamu bisa mencapai skor minimal tersebut.

Masa Berlaku Hasil IELTS

Hasil IELTS tidak berlaku selamanya, karena terdapat batasan waktu tertentu. Umumnya, masa berlaku IELTS hanya 2 tahun. Oleh sebab itu, sebaiknya mengambil IELTS jika memang mempunyai rencana matang untuk kuliah ke luar negeri atau perusahaan tertentu. Karena IELTS ini ada durasi waktunya. Jika sudah lebih dari dua tahun, maka dinyatakan hangus.

Jika sudah lebih dari 2 tahun, maka kamu harus tes ulang untuk mendapatkan skor atau TRF IELTS. Itulah mengapa, disarankan untuk mengambil tes IELTS satu tahun sebelum mendaftar ke perguruan tinggi tertentu.

Baca Juga:
Ciri Sertifikat Toefl Asli dan Terdaftar

Seputar Hasil Tes IELTS

Berapa lama hasil tes IELTS keluar menjadi hal krusial yang banyak ditanyakan oleh peserta tes. Jika kamu tertarik mengambil IELTS. Maka, carilah lembaga yang memiliki layanan kursus IELTS sekaligus tes resminya. Sehingga, kamu berpotensi mendapatkan skor maksimal. Salah satu rekomendasi lembaganya adalah ICAN English, dengan layanan berkualitas.

Untuk mengetahui hasil tes IELTS, biasanya kamu harus menunggu beberapa waktu. Karena tes IELTS perlu diperiksa dan dikurasi terlebih dahulu. Sehingga, hasil atau nilainya pun tidak bisa langsung keluar setelah tes selesai. Itulah mengapa, kamu biasanya harus menunggu beberapa waktu. Inilah beberapa informasi penting terkait hasil tes IELTS yang perlu diketahui.

Program Cicilan Bank Permata
Program Cicilan Bank BCA
Cicilan-0%-Permata
Cicilan-0%-BCA

Form Konsultasi

Lengkapi Formulir berikut untuk memulai Konsultasi Gratis dengan tim ICAN English.

Form Konsultasi - Artikel