cara cepat mengerjakan toefl

Cara Cepat Mengerjakan TOEFL

Mengerjakan soal TOEFL akan terasa sulit apabila tidak melakukan persiapan sebelumnya. Karena tipe soal TOEFL ini sangat berbeda dengan soal bahasa Inggris pada umumnya. Dapat dikatakan bahwa soal TOEFL lebih kompleks dan memiliki waktu. Cara cepat mengerjakan TOEFL perlu kamu ketahui pula, agar dapat mengerjakan soalnya tepat waktu.

TOEFL menjadi salah satu jenis tes yang saat ini banyak dibutuhkan. Karena sertifikat TOEFL dapat bermanfaat untuk banyak hal. Misalnya saja untuk mendaftar ke perusahaan atau bahkan ke perguruan tinggi. Karena telah banyak pula instansi di Indonesia yang mewajibkan para pendaftarnya untuk memiliki sertifikat TOEFL sebagai persyaratan wajib pendaftaran.

Cara Cepat Mengerjakan TOEFL dan Mendapatkan Skor Tinggi

Saat memiliki rencana untuk mengikuti tes TOEFL, maka sebaiknya lakukan persiapannya terlebih dahulu. Seperti yang telah disebutkan, terdapat waktu pengerjaan untuk setiap bagian di TOEFL. Hal tersebut menyebabkan kamu harus cukup cepat mengerjakan soal-soalnya. Untuk dapat mengerjakan soal TOEFL dengan cepat, simak cara-caranya di bawah ini!

Baca Juga:
Tips Memilih Kursus TOEFL ITP Online

Memperbanyak Kosakata atau Vocabulary dalam Bahasa Inggris

Cara pertama yang dapat dilakukan adalah memperbanyak kosakata dalam bahasa Inggris. Apabila kosakata bahasa Inggris yang kamu miliki sudah banyak. Maka bukan hal yang sulit untuk memahami soal dalam bahasa Inggris dan menjawabnya. Sehingga tidak memerlukan waktu yang sangat lama dalam mengerjakan soal bahasa Inggris dalam tes TOEFL.

Cara memperbanyak kosakata dalam bahasa Inggris dapat dilakukan menggunakan berbagai media. Mulai dari menonton video di YouTube, membaca buku fiksi atau non fiksi, bermain game, dan sebagainya. Kamu dapat memilih media yang paling kamu suka. Agar prosesnya pun lebih menyenangkan. Jangan lupa untuk mencatat kosakata yang baru diketahui.

Rutin Melakukan Latihan atau Simulasi Tes TOEFL

Cara berikutnya adalah dengan rutin melakukan atau mengikuti simulasi tes TOEFL. Karena kamu pun memerlukan pembiasaan dalam menghadapi soal-soal TOEFL. Apabila tidak terbiasa, maka akan sulit untuk mengerjakan soal TOEFL secara cepat. Oleh sebab itu, sebaiknya ikutilah beberapa simulasi tes TOEFL yang disediakan secara gratis.

Karena saat ini biasanya banyak pula simulasi tes TOEFL gratis. Jangan lupa untuk mencatat setiap skor yang kamu dapatkan dalam simulasi tes tersebut. Apabila skornya belum meningkat, maka lakukanlah pembelajaran TOEFL lebih rutin.

Baca Juga:
Pilihan Kursus TOEFL Online Murah

Fokus dan Teliti

Agar soal TOEFL dapat lebih cepat dikerjakan, maka pastikan kamu fokus dan teliti. Apabila fokus terhadap pertanyaan dan jawaban. Maka, kamu tidak perlu mengulang-ulang membaca pertanyaan atau teks soal.

Pilih Kursus Persiapan TOEFL Terbaik

Belajar TOEFL bisa kamu lakukan dengan cara apapun. Kamu bisa bergabung dalam kursus persiapan TOEFL di ICAN English untuk belajar secara maksimal. Selain dibimbing oleh tutor berpengalaman, kamu juga bisa belajar materi yang telah disesuaikan dengan kebutuhan.

Cara cepat mengerjakan TOEFL dapat kamu lakukan dengan melakukan persiapan dengan matang sejak jauh-jauh hari. Karena tanpa latihan serta persiapan, mungkin akan terasa sulit dalam menyelesaikan soal TOEFL. Oleh sebab itu, pastikan untuk tidak melakukan SKS atau sistem kebut semalam dalam mempelajari dan latihan soal-soal TOEFL.

Program Cicilan Bank Permata
Program Cicilan Bank BCA
Cicilan-0%-Permata
Cicilan-0%-BCA

Form Konsultasi

Lengkapi Formulir berikut untuk memulai Konsultasi Gratis dengan tim ICAN English.

Form Konsultasi - Artikel