Untuk kamu yang hendak mengikuti test IELTS, sebaiknya mengetahui berbagai bentuk soalnya terlebih dahulu, salah satunya contoh soal writing test IELTS. dengan mengetahui bentuk soalnya, maka akan memberikan gambaran terkait bagaimana kelak soal yang akan muncul ketika kamu mengikuti tes tersebut.
Bentuk soal dan sistem dalam sesi writing pada test IELTS sangat berbeda jika dibandingkan dengan bentuk soal witing lainnya. Sebelum menghadapi soal writing IELTS sebaiknya kamu banyak membaca terkait isu-isu atau topik yang sedang beredar. Karena, soal yang muncul kebanyakan membahas mengenai isu terkini.
Topik Pembahasan
Apa Itu Test IELTS?
IELTS atau International English Language Testing System adalah sebuah tes kemahiran Bahasa Inggris yang dikembangkan dan dijalankan oleh British Council bekerja sama dengan IDP Education dan Cambridge Assessment English.
Sistem IELTS sangat dihormati dan diakui secara luas sebagai tes kemahiran bahasa Inggris terpopuler di dunia untuk pendidikan tinggi dan migrasi global. Ini dapat diambil jika kamu ingin belajar, mengembangkan karir atau menetap di negara berbahasa Inggris.
Dalam tes IELTS, ada empat bagian yang akan diujikan, yakni membaca, menulis, mendengarkan dan berbicara.
Format Ujian Writing dalam Tes IELTS
Ada dua ujian menulis dan keduanya harus diselesaikan dengan tepat waktu.
Dalam tugas 1, kamu harus mendeskripsikan beberapa informasi visual dengan kata-kata kamu sendiri (grafik, tabel, bagan, atau diagram). Kamu perlu menulis setidaknya 150 kata dalam waktu sekitar 20 menit.
Dalam tugas 2, kamu diberikan sudut pandang, argumen atau masalah yang perlu didiskusikan. Kamu perlu menulis setidaknya 250 kata dalam waktu sekitar 40 menit.
Kamu harus menulis jawaban menggunakan kalimat lengkap dan tidak boleh menulis jawaban sebagai catatan atau poin-poin. Semua peserta diperbolehkan menulis catatan pada kertas soal, tetapi catatan tersebut tidak akan dilihat oleh penguji.
Contoh Soal Writing Test IELTS Yang Perlu Kamu Ketahui
Sesi writing dalam test IELTS dibagi menjadi dua bagian berbeda. Ketika hendak mengisi soal tersebut sebaiknya kamu mengisi bagian dua terlebih dahulu agar lebih mempermudah dan menghemat waktu. Berikut merupakan informasi mengenai contoh soal dalam bagian soal writing tes IELTS yang perlu kamu ketahui sebelum mengikuti tes.
Contoh Soal Bagian 1
Pada bagian 1 soal test IELTS yakni berupa daftar, grafik, atau data gambar. Pada sesi ini kamu diharuskan untuk merangkum serta menjelaskan informasi dengan kata-kata sendiri. Selain itu, kamu juga diharuskan untuk bisa mengurai tahapan-tahapn dalam sebuah proses tentang bagaimana suatu hal bisa bekerja, atau gambarkan tentang objek atau peristiwa.
Adapun, contoh soal yang mungkin saja muncul yakni berupa informasi tentang jumlah kelahiran di suatu wilayah dengan jumlah total penduduk. Atau bisa juga berupa diagram yang mengusung topik mengenai penggunaan gelombang laut yang dijadikan sebagai tenaga listrik, bagaimana suatu rumah kaca bisa menyerap cahaya matahari, dan masih banyak lagi yang lainnya.
Contoh Soal Bagian 2
Kemudian untuk bentuk soal test IELTS writing dibagian 2 yakni berisikan tentang tanggapan atau argumen sudut pandang terhadap suatu permasalahan atau topik yang diangkat. Contoh soalnya seperti, topik mengenai kebijakan pemerintah. Pada bagian ini kamu diharuskan untuk menuliskan esai yang berupa argumen pribadi yang tentu saja bersifat ilmiah terhadap topik tersebut
Apapun jawaban yang kamu pilih, pastikan untuk memberikan jawaban dengan alasan yang logis dan dapat dipertanggungjawabkan. Selain itu jangan lupa untuk menuliskan argumen tersebut secara teliti tidak terlalu panjang atau pendek, karena pada bagian ini biasanya kamu diberikan batas maksimum kata. Sehingga, sebaiknya tuliskan jawaban secara singkat dan padat.
Untuk kamu yang ingin mempersiapkan diri menempuh tes ini, kamu bisa bergabung dalam kursus persiapan IELTS di mana kamu akan dipandu oleh tutor berpengalaman dan tentunya mempelajari materi yang sesuai dengan TOEFL.
Baca Juga:
Harga Tes TOEFL dan IELTS
Penutup
Itulah contoh soal writing test IELTS yang penting untuk diketahui sebelum mengikuti tes IELTS. selain itu, ketika menulis jawaban, pastikan untuk menulis menggunakan bahasa formal dengan grammar yang tepat. Tuliskan juga argument secara akurat dan perhitungkan segala halnya dengan matang dan tepat ICAN English.