Menguasai kata benda Bahasa Inggris awalan W bisa membantu kamu berkomunikasi lebih jelas dan lebih efektif. Kata benda atau disebut juga sebagai noun menggambarkan orang, suatu benda, ataupun tempat.
Noun dalam Bahasa Inggris bisa berbentuk tunggal, merujuk pada satu orang, satu tempat, atau satu benda saja. Bentuk lainnya yaitu plural, untuk mengindikasikan jumlah orang, benda, atau tempat tersebut lebih dari satu. Contohnya, kata “wolf” artinya serigala, yang jumlahnya hanya satu. Sedangkan “wolves” adalah bentuk plural, artinya lebih dari satu serigala.
Topik Pembahasan
Daftar Noun Bahasa Inggris Huruf Awal W
Kebanyakan noun atau kata benda diikuti oleh artikel. Contoh penggunaan artikel “a”, “an”, “the” seperti “an apple”, “the water”. Noun tidak hanya berfungsi sebagai subjek kalimat, tetapi juga menunjukkan topik kalimat. Bahkan, noun dapat dignakan sebagai direct object. Contoh, “The wolf needs some water” menunjukkan subjek dalam kalimat adalah wolf (noun) dan objeknya adalah water (noun).
Common Nouns
Common nouns adalah kata benda yang berhubungan dengan berbagai objek general. Berikut adalah contoh kata benda Bahasa Inggris awalan W yang merupakan common nouns, lengkap dengan artinya:
Waitress | Pelayan café |
Water | Air |
Window | Jendela |
Wall | Dinding |
Watch | Jam tangan |
Wallet | Dompet |
Wheel | Roda |
Wire | Kabel |
Whistle | Peluit |
Wardrobe | Lemari pakaian |
Web | Situs |
Woman | Wanita |
Wave | Gelombang |
Wind | Angin |
Wood | Kayu |
World | Dunia |
Work | Pekerjaan |
War | Perang |
Weather | Cuaca |
Writer | Penulis |
Wish | Harapan |
Wing | Sayap |
Weeds | Rumput |
Witness | Saksi |
Wolf | Serigala |
Waterfall | Air terjun |
Woodpecker | Burung pelatuk |
Common nouns adalah kata benda yang paling sering digunakan dalam percakapan. Semakin banyak kata yang kamu kuasai, maka akan meningkatkan keterampilan berkomunikasi secara signifikan.
Abstract Noun
Abstract noun tidak bisa disentuh dan bersifat teoritis. Noun seperti ‘worry’ atau ‘wonder’ merupakan gagasan, bukan objek yang bisa disentuh. Berikut adalah beberapa contoh abstract noun yang menggunakan awalan huruf W dan artinya:
Wealth | Kekayaan |
Warmth | Kehangatan |
Willingness | Kemauan |
Weakness | Kelemahan |
Warning | Peringatan |
Proper Nouns
Proper noun merupakan kata benda yang merujuk pada objek spesifik, seperti nama orang, nama tempat, atau nama merk benda tertentu. Berikut adalah beberapa contoh proper noun yang menggunakan awalan huruf W:
Washington
White House
Walt Disney
Wonder Woman
Wyoming
William Shakespeare
World Health Organization
Karena proper noun adalah kata benda yang sifatnya spesifik, maka harus ditulis dengan huruf kapital di bagian awal kata. Walaupun proper noun ditulis di awal, tengah, atau belakang kalimat, maka harus ditulis kapital pada bagian huruf depan.
Baca Juga: Daftar Kata Benda Bahasa Inggris Awalan V
Cara Cepat Hafal Noun Awalan W
Sekarang, kamu sudah mempelajari pembahasan tentang kata benda Bahasa Inggris awalan W, termasuk contoh dan artinya. Kosakata ini terbilang sangat membantu dalam meningkatkan keterampilan bahasa Inggris sehingga harus dihafalkan dan dipahami sesuai konteks.
Cara agar kamu cepat memahami setiap kata di atas adalah dengan menggunakan flash cards. Buat flash cards sederhana untuk belajar vocabulary dalam bahasa baru. Seiring berjalannya waktu, kamu akan dapat mengingat kata benda awalan W jika belajar secara konsisten menggunakan flash cards tersebut.
Cara lainnya adalah dengan menggunakan vocab book. Cobalah menggunakan catatan, dan tulis setiap kosakata baru yang belum kamu ketahui dengan awalan huruf W tersebut. Setelah mendapatkan terjemahannya, cobalah untuk mencari contoh kalimat yang menggunakan kata tersebut. Cara ini mempermudah pemahaman kamu dalam penggunaan setiap kata sesuai konteks kalimat.
Terakhir, ikut kelas kursus Bahasa Inggris di ICAN English. Cara ini menjadi pilihan paling efektif jika kamu lebih senang belajar bersama tutor. Belajar bersama lembaga kursus akan memudahkan kamu untuk fasilitas materi pembelajaran, hingga evaluasi belajar sesuai target yang ingin kamu capai saat belajar Bahasa Inggris.