Nama-Nama Bulan dalam Bahasa Inggris

Nama-Nama Bulan dalam Bahasa Inggris

Apakah kamu baru mengenal bahasa Inggris dan baru saja mulai melatih kosakata? Jika ya, mempelajari nama nama bulan dalam bahasa inggris bisa menjadi awal yang baik.

Membahas durasi waktu seperti nama-nama bulan adalah langkah penting untuk meningkatkan kefasihan berbahasa Inggris. Materi ini juga merupakan pelajaran dasar yang penting bagi siswa ESL.

3 Panduan Belajar Names of Months

Berikut adalah panduan belajar nama-nama bulan dalam bahasa Inggris:

1. Daftar Nama Bulan

Bahasa Inggris memiliki banyak huruf vokal dan kata-kata yang tidak diucapkan seperti cara penulisannya. Oleh karena itu, ejaan fonetik bahasa Inggris berguna untuk membantu memulai mengucapkan daftar nama bulan.

Apa itu ejaan fonetik adalah penulisan kata-kata berdasarkan cara pengucapannya, dan Alfabet Fonetik Internasional (IPA) memberi simbol untuk mempelajari setiap bunyi yang dihasilkan konsonan atau vokal.

Nama Bulan dalam bahasa InggrisPengucapan IPANama Bulan dalam Bahasa IndonesiaSingkatan
January/ˈdʒæn.ju.er.i/JanuariJan.
February/ˈfeb.ruː.er.i/FebruariFeb.
March/mɑːrtʃ/MaretMar.
April/ˈeɪ.prəl/AprilApr.
May/meɪ/MeiMay.
June/dʒuːn/JuniJun.
July/dʒʊˈlaɪ/JuliJul.
August/ɑːˈɡʌst/AgustusAug.
September/sepˈtem.bɚ/SeptemberSept.
October/ɑːkˈtoʊ.bɚ/OktoberOct.
November/noʊˈvem.bɚ/NovemberNov.
December/dɪˈsem.bɚ/DesemberDec.

Pada bagian singkatan nama-nama bulan, biasanya hanya digunakan dalam penulisan saja. Tetapi, masih ada kemungkinan kamu akan mendengar penutur bahasa Inggris menggunakan singkatan tersebut dalam percakapan informal.

Baca juga:
Cara Menulis Tanggal Dalam Kalimat Bahasa Inggris

2. Penulisan Nama Bulan dan Contohnya

Penulisan nama-nama bulan, maupun singkatannya selalu diawali dengan huruf kapital dalam bahasa Inggris. Berikut adalah contoh penulisan nama bulan dalam bahasa Inggris:

Tomy’s birthday is in January.

I’m going to Japan in December!

My favorite month is November!

3. Penggunaan Preposisi

Preposisi bahasa Inggris apa yang kamu gunakan untuk menulis nama-nama bulan dalam setahun? Kamu dapat menggunakan preposisi ‘in’ dan ‘on’. Preposisi “in” digunakan ketika berbicara tentang satu bulan penuh (whole month), seperti contoh berikut:

The new captain in our football club was elected in April.

We welcome you to come to our home in January.

Preposisi ‘on’ digunakan untuk merujuk pada tanggal spesifik dalam bulan tersebut, seperti contoh:

Her graduation is on the sixth of April!

We pay our college tuition on the first of September

Menambahkan nama bulan dalam setahun ke daftar kosakata dan frasa bahasa Inggris sangat penting untuk terus meningkatkan keterampilan berbahasa. Selain itu, kosakata nama bulan dalam setahun akan mempermudah kamu dalam melakukan percakapan bahasa Inggris sesuai durasi waktu.

Baca juga :
Cara Belajar Bahasa Inggris Sehari-Hari

Cara Mempelajari Nama Bulan dalam Bahasa Inggris

Apa sajakah cara mempelajari bulan-bulan dalam bahasa Inggris dengan lebih cepat? Jika bahasa Inggris bukan bahasa pertama, mengubah ponsel atau komputer ke bahasa Inggris adalah ide bagus.

Cara lainnya adalah mengatur kalender dalam bahasa Inggris dan membuat semua rencana menggunakan kalender tersebut. Kamu juga dapat mengganti hari-hari berbahasa Inggris dalam seminggu..

Untuk anak-anak, mereka sangat menikmati video interaktif atau lagu anak-anak yang menceritakan tentang bulan-bulan dalam bahasa Inggris. Jadi, dalam hal ini, YouTube adalah sumber belajar yang dapat kamu manfaatkan.

Sekarang, kamu jadi lebih memahami nama bulan setahun dan bagaimana menggunakannya dalam kalimat. Mau belajar lebih banyak lagi tentang materi-materi dasar Bahasa Inggris dengan lebih mudah? Yuk, gabung di kursus Bahasa Inggris ICAN English. Belajar Bahasa Inggris bareng tutor yang menyenangkan!

Program Cicilan Bank Permata
Program Cicilan Bank BCA
Cicilan-0%-Permata
Cicilan-0%-BCA

Form Konsultasi

Lengkapi Formulir berikut untuk memulai Konsultasi Gratis dengan tim ICAN English.

Form Konsultasi - Artikel