Les bahasa Inggris bagi pemula saat ini adalah sebuah kebutuhan untuk menghadapi era globalisasi dan digital. Peluang pasar bebas sangat terbuka, sehingga kemampuan Bahasa asing begitu penting, dibutuhkan di berbagia tempat.
Bahasa Inggris sebagai salah satu Bahasa internasional sangat dibutuhkan dalam dunia bisnis. Saat ini, menguasai Bahasa Inggris dengan baik adalah sebuah keharusan. Dengan banyak pilihan tempat les, kamu wajib tahu bagaimana cara pilih sesuai kebutuhan belajar.
Topik Pembahasan
Tips Pilih Tempat Les Bahasa Inggris
Saat hendak mempertimbangkan pilihan les bahasa Inggris pemula, pilih tempat yang menawarkan placement test atau pre-test. Ujian awal tersebut membantu agar kamu dapat menentukan sejauh mana kemampuan Bahasa Inggris yang kamu miliki.
Placement test tersedia di ICAN English, dimana kamu bisa mengikuti tes tersebut pada awal pendaftaran kursus Bahasa Inggris untuk patokan atau acuan, supaya dapat mengukur sejauh mana peningkatan Bahasa Inggris kamu sebelum dan sesudah ikut les.
Baca Juga:
Tempat Les Bahasa Inggris di Samarinda
Berikut adalah beberapa tips dalam memilih tempat les Bahasa Inggris yang wajib kamu perhatikan sebagai pemula:
Renungkan Tujuan
Adalah anggapan yang kurang tepat kalau belajar Bahasa Inggris hanya tentang grammar. Untuk itu, kamu harus tahu apa tujuannya belajar Bahasa Inggris.
Beberapa orang ikut belajar Bahasa Inggris karena ingin meningkatkan pronunciation untuk kemampuan conversation. Ada juga yang ikut les karena harus memenuhi syarat kuliah ke luar negeri dengan mengambil kelas persiapan TOEFL atau IELTS.
Dana
Jika kamu sudah mengetahui untuk apa ikut les Bahasa Inggris, kamu juga wajib menghitung berapa kisaran biaya yang dibutuhkan. Hitung secara detail dan sesuaikan dengan tempat kursus yang kamu pilih.
Kredibilitas Lembaga
Jika tujuan kamu ingin belajar di tempat les Bahasa Inggris adalah untuk tujuan profesionalitas, maka kamu harus tahu kredibilitas lembaga. ICAN English menyediakan kursus Bahasa Inggris untuk kebutuhan karir dan pendidikan, dimana kamu bisa langsung lihat portofolio serta siapa saja yang pernah belajar di lembaga tersebut.
Fasilitas
Sebelum pilih tempat les untuk belajar Bahasa Inggris, kamu wajib tahu apa saja fasilitas yang ditawarkan. Agar lebih yakin, cari tahu siapa dan bagaimana riwayat pendidikan para tutor di tempat les tersebut.
Kamu juga wajib cari tahu apa saja prestasi yang dimiliki, apakah menyediakan native speaker atau tidak, dan faktor lainnya yang berhubungan dengan kualitas lembaga.
Cara Belajar
Cari tahu apa saja yang dilakukan lembaga untuk menawarkan program belajar yang sesuai kebutuhan kamu. Apakah kamu harus ke lokasi dalam waktu yang telah ditentukan untuk mengikuti materi yang disampaikan, ataukah kamu dapat mengikuti kelas online.
Baca Juga:
Tips Belajar Bahasa Inggris Online
Waktu Terbaik Belajar Bahasa Inggris
Tidak hanya les bahasa Inggris bagi pemula yang membuat kamu semakin semangat belajar dengan target yang sudah kamu tentukan. Tapi kamu juga bisa mencari tahu kapan waktu terbaik untuk belajar secara efektif. Jika kamu ingin belajar Bahasa Inggris secara online, kamu dapat memilih waktu yang tepat, yaitu pagi hari.
Saat pagi hari, tubuh sudah mendapatkan waktu istirahat yang cukup, energi juga dalam kondisi penuh. Pikiran yang fresh membuat kamu jadi lebih mudah memahami seluruh penjelasan dan materi yang diberikan dari lembaga les. Dengan belajar saat pagi hari, maka pikiran dan tubuh sama-sama mendukung cara belajar efektif dan produktif.
Waktu lainnya adalah siang hari. Kamu bisa mengambil kelas siang saat ikut les Bahasa Inggris online, tepatnya setelah makan siang. Simpanan energi dapat kamu manfaatkan untuk belajar sejenak. Sehingga, kamu bisa mempelajari dan mengingat kembali materi yang kamu dapatkan dalam waktu lebih lama.